Posted: 16 Juli 2007
Hmmm,
Ternyata Korsel bisa ditaklukkan Bahrain. Kejutan besar. Dengan demikian Indonesia cuma butuh seri saja, untuk bisa lolos ke babak 8 besar Piala Asia, dengan syarat minimal Bahrain tidak menang atas Arab Saudi. Kalau Bahrain seri, maka Indonesia akan lolos, karena sama-sama memiliki nilai 4, namun unggul head to head atas Bahrain, alias pernah menang 2-1 atas Bahrain. Namun kalau Bahrain menang, sedangkan Indonesia seri, maka Arab Saudi dan Indonesia akan sama-sama memiliki nilai 4, namun Indonesia kalah head to head. Dan barang tentu pemenang pertandingan dari Bahrain vs Arab dan Indonesia vs Korsel yang akan lolos. Kalau seri, ceritanya adalah spt di atas.
Seharusnya niat suporter Palembang untuk menteror Arab Saudi, harus diganti dengan mendukung Arab Saudi, supaya mereka menang atau seri atas Bahrain. Namun, mungkinkah Indonesia menang atau minimal seri melawan Korsel? NOTHING IS IMPOSSIBLE. Yang pasti Korsel juga akan mati-matian menyerang Indonesia, karena ini adalah pertaruhan nama baik mereka juga. Mereka harus menang, dan kalau seri saja otomatis tersingkir karena baru mengantongi nilai 1 dari 2 pertandingan.
Wahh, kayaknya Rabu nanti bakal seru nih, karena semua tim masih berpeluang lolos. Seneng aja liat Tim Merah Putih bertanding. Meski fisik dan powernya terbatas, tapi semangat mereka untuk mati-matian sampai kehabisan nafas dan tenaga di tengah lapangan, patut diacungi jempol. Karenanya ketika kalah di detik terakhir melawan Arab Saudi, tidak ada yang kecewa dengan penampilan Timnas kita. Itulah game, dan sebelum peluit akhir ditiup segala sesuatu mungkin terjadi. Semua pada salut dengan penampilan all out dan semangat 45 timnas kita. Paling gak, ya gak malu- maluin seperti Malaysia, yang loyo melulu dan gak niat main, sampai kebobolan 5 goal di tiap game.
Klasmen sementara adalah sbb:
P W D L Goal Pts
Arab Saudi 2 1 1 1 3-2 4
Indonesia 2 1 0 1 3-3 3
Bahrain 2 1 0 1 3-3 3
Korsel 2 0 1 1 2-3 1
Kira-kira bagaimana yah peluang Timnas kita untuk lolos ke babak 8 besar Piala Asia?
No comments:
Post a Comment